LCGC Agya Hadir dengan Versi GR Sport, Begini Tampilannya yang Lebih Agresif

© Disediakan oleh GridOto Agya GR Sport. Dok. TAM Agya GR Sport tampil makin gagah



Agya GR Sport. Dok. TAM


© Disediakan oleh GridOto
Agya GR Sport. Dok. TAM

Agya GR Sport tampil makin gagah dan agresif, baik dari segi eksterior dan interior. Intip detailnya di sini.

GridOto.com – Mobil perkotaan atau city car identik dengan karakter compact, ringan, dan gesit. Mobil jenis tersebut memang didesain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat urban yang punya gaya hidup praktis dan dinamis.

Saat ini, pemerintah Indonesia juga sudah mendukung perkembangan city car versi low cost green car (LCGC). Salah satu keunggulan utama yang ditawarkan oleh mobil LCGC adalah kapasitas mesin yang tidak terlalu besar sehingga irit bahan bakar. Selain itu, mobil berjenis ini lebih ramah lingkungan. 

Namun, bagaimana kalau city car punya desain sporty dan berperforma lebih gahar? Menjawab minat masyarakat akan kendaraan sporty dan pengalaman berkendara yang memompa adrenalin, pada Agustus 2021, Agya GR Sport dirilis PT Toyota Astra Motor (TAM). 

Kehadiran Agya GR Sport melengkapi lini GAZOO Racing untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berjiwa sporty

Sejak diperkenalkan pertama kali pada 2014, Agya menjadi mobil LCGC Toyota yang identik dengan karakter mungil dan lincah. Kini, dengan hadirnya GR Sport, Agya punya karakter berbeda yang lebih sporty dan agresif.

Karakter itu didukung oleh performa mesin Agya GR Sport yang cukup besar untuk segmen hatchback. Untuk diketahui, mobil ini dibekali mesin 1.200 cc 4 silinder DOHC dan dual VVT-i.

Dengan spesifikasi itu, Agya GR Sport mampu menghasilkan tenaga sebesar 88 PS per 6.000 rpm. Mobil ini tetap nyaman dibawa berakselerasi untuk berkendara harian maupun perjalanan jauh.

Sebagai mobil LCGC, mesin Agya GR Sport juga sudah dibekali dengan teknologi fuel injection. Teknologi itu dapat menghemat konsumsi bahan bakar tanpa mengurangi kinerja mesin.

Soal transmisi, Agya GR Sport dipasarkan dengan dua pilihan, yaitu manual 5-percepatan (M) dan otomatis 4-percepatan (A). Pelanggan dapat menyesuaikan sesuai keinginan dan kebutuhan.

Selain itu, untuk mendukung kenyamanan berkendara, Agya GR Sport juga sudah dilengkapi fitur keamanan seperti Anti-Lock Braking System (ABS), dual SRS airbag, sabuk pengaman tiga titik, serta fitur pengaturan kursi ISOFIX, dan fitur Child Safety Locks.

Eksterior dan interior makin gagah



Agya GR Sport. Dok. TAM


© Disediakan oleh GridOto
Agya GR Sport. Dok. TAM

Sesuai namanya, varian GR Sport menawarkan tampilan mobil yang lebih sporty dan gagah dibandingkan varian lainnya.

Pada Agya GR Sport, terdapat beberapa ubahan pada bagian eksterior yang membuat mobil ini tampak lebih sangar. Terdapat tempelan body kit baru serbahitam pada bumper depan, bumper belakang, grill, side skirt, dan roof spoiler.

Pada sistem pencahayaan, Agya GR Sport dibekali Black Paint for Elegant Headlamp with LED. Lampu itu juga diselimuti projector guide yang tampak elegan.

Untuk mempertegas kesan sporty, bagian kaki-kaki Agya GR Sport juga diberi sentuhan alloy wheels baru dengan velg premium 14 inci.

Selain itu, Toyota juga menyematkan spion retractable baru di bagian samping lengkap dengan penambahan logo GR terbaru di dekat spion. Logo itu menjadi identitas Agya GR Sport sebagai salah satu jajaran mobil GAZOO Racing.

Sementara itu, untuk logo GR Sport, terdapat di bagian samping mobil. Logo itu tampak serasi dengan adanya penambahan New Side Body Moulding yang melekat di sepanjang bodi samping mobil.

Masuk ke bagian interior, mobil berkapasitas 5-seater ini menawarkan suasana kabin yang cukup nyaman. Bagian jok dan door trim diberi sentuhan aksen hitam, merah, dan abu-abu yang memberikan nuansa mobil balap.

Sementara pada dashboard dilengkapi head unit layar sentuh yang bisa terhubung ke smartphone lewat sambungan bluetooth. Selain itu, terdapat juga New Center Cluster with Digital AC dan New Audio 2DIN Advance Entertainment.



Interior Agya GR Sport. Dok. TAM


© Disediakan oleh GridOto
Interior Agya GR Sport. Dok. TAM

Soal warna, Agya GR Sport tersedia dalam tujuh varian warna, yaitu Red, Orange Metallic, Yellow, White, Silver Metallic, Gray Metallic, dan Black.

Agya GR Sport tipe 1.2 M/T dibanderol dengan harga Rp 154.545.000. Sementara itu, tipe GR Sport 1.2 A/T dijual seharga Rp 170.390.000.

Bagi Anda yang berminat untuk memiliki hatchback ringan nan sporty ini, cek informasi selengkapnya mengenai Agya GR Sport di sini

Editor: Yussy Maulia

Copyright Gridoto