Terjadi Lagi, Kasus Pencurian Velg dan Ban Mobil Terjadi di Denpasar

Laporan Wartawan Tribun Bali, Ahmad Firizqi Irwan TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Kasus pencurian velg dan ban mobil

Laporan Wartawan Tribun Bali, Ahmad Firizqi Irwan

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Kasus pencurian velg dan ban mobil tidak hanya terjadi di Jalan Tukad Badung, Renon, Denpasar Selatan (Densel), Kota Denpasar.

Kali ini kejadian serupa juga terjadi di Jalan Tukad Batanghari, Panjer, Densel.

Dalam kejadian yang viral di media sosial (medsos) tersebut, awalnya memperlihatkan sebuah mobil warna merah yang terparkir di luar rumah.

Namun sehari berikutnya, dua velg dan ban mobil sudah hilang dari badan mobil tersebut.

Baca juga: VIRAL di Medsos Aksi Pencurian Sasar Velg dan Ban Mobil di Denpasar, Ini Kata Polisi

Menurut informasi, kronologi kejadian itu diketahui terjadi pada Minggu sekitar pukul 00.06 wita.

Dalam rekaman CCTV memperlihatkan, ada sebuah mobil warna putih yang datang lalu memepetkan ke mobil buruannya.

Posisi kedua mobil terlihat sama-sama menghadap berlawanan, saat mobil pelaku mepet aksi tersebut diduga dilakukan para pelaku pencurian.

“Dalam rekaman cctv pelaku menggunakan mobil putih dan berhasil mencongkel 2 velg dan ban milik korban.

Korban juga sudah melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib,” tulis salah satu akun medsos.